SKRIPSI

Semua mahasiswa pasti tak asing lagi bila mendengar kata SKRIPSI, karena skripsi adalah salah satu syarat kelulusan bagi mahasiswa strata 1 di indonesia. Jika kita gali lagi, skripsi memiliki banyak sudut pandang yang berbeda dari setiap manusia, terutama mahasiswa.

Pertama, ada beberapa mahasiswa yang menganggap skripsi itu penting sekali. Saya memberi julukan "manusia penuh dengan skripsi" dan  biasanya mereka yang berada pada posisi ini mereka menghabiskan waktu hanya untuk skripsi seolah-olah tidak ada yang penting melainkan skripsi. Ini sungguh ironis menurut saya , mengapa ? Karena skripsi hanyalah sebuah pembelajaran bagi mahasiswa untuk menjadi peneliti dan penulis yang baik dan benar, dan apakah setiap mahasiswa memiliki bakat atau talenta yang sama ? Jawabnya tentu tidak, maka bagi kalian yang nilai skripsinya biasa-biasa saja jgn kecewa karena masa depanmu tidak sepenuhnya bergantung pada skripsimu tapi masih ada hal yang lebih penting daripada itu yaitu softskills.

Kedua, beberapa mahasiswa menganggap skripsi itu biasa saja. Mahasiswa yg berada pada posisi ini biasanya mengerjakan skripsi dengan tenang, santai tetapi tetap jalan terus dan lulus. Saya memberi julukan "manusia setengah skripsi" ibarat level posisi ini berada di tengah-tengah.

Ketiga, beberapa mahasiswa tidak peduli terhadap skripsi. Mereka beranggapan bahwa skripsi itu benar-benar tidak penting, membuang tenaga, pikiran dan uang. Biasanya yang berada pada posisi ini mereka memiliki banyak teman di kampusnya karena menjadi mahasiswa abadi.

Nah dari tiga pandangan tersebut kalian masuk di golongan mana ? Dimanapun golongan kalian pasti memiliki suatu alasan dan pendapat yang berbeda pula.

Sekian dan terimakasih,

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dengarlah

MOTIVASI HIDUP

Berjuang